VISI PEMERINTAH DESA PURWOSARI : DESA PURWOSARI MANDIRI, PRODUKTIF, BERBUDAYA, MAJU, AMAN, DAN BERMARTABAT (BERIMAN, AMANAH, TRANSPARAN, SEJAHTERA DAN HEBAT) - "BERGERAK BERSAMA MASYARAKAT MENUJU PURWOSARI BERMARTABAT" BAGI WARGA YANG MAU MENGGUNAKAN FASILITAS MOGASARI (MOBIL SIAGA DESA PURWOSARI) ADALAH GRATIS

Artikel

PENYALURAN BANTUAN SOSIAL TUNAI PT POS INDONESIA TAHAP VII DESA PURWOSARI

11 Oktober 2020 15:05:10  Admin Desa  127 Kali Dibaca  Berita Desa

Purwosari.bermartabat. Pendemi Covid19 memunculkan permasalahan global melanda hamper seluruh negara di dunia termasuk Indonesia. Virus Corona (Covid 19) terdeteksi masuk di Indonesia pertama kali pada tanggal 2 Maret 2020 dengan jumlah penderita positif sebanyak 2 orang. Dengan adanya pandemi ini pemerintah Indonesia telah mengeluarkan berbagai kebijakan dan program – program dalam rangka mengatasi penanganan pandemi ini salah satunya adalah Program Bantuan  Sosial yang diberikan melalui Kementrian Sosial RI.

Kementrian Sosial RI mengeluarkan kebijakan dengan program bantuan social yang diberikan masyarakat miskin dan masyarakat yang terdampak secara ekonomi akibat virus corona. Salah satu program yang di luncurkan adalah Program Bantuan Sosial Tunai (BST). Bantuan Sosial Tunai adalah bantuan yang berupa uang tunai yang diberikan kepada keluarga miskin, tidak mampu dan rentan terkena dampak Covid19. Bantuan Sosial Tunai dengan Nominal Rp 600.000,00 hingga sampai Bulan Juli (3 Tahap), sedangkan Tahap IV sampai dengan Tahap VII (bulan Oktober) dengan nominal Rp 300.000,00

Di Desa Purwosari Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) PT POS INDONESIA sudah berjalan hingga tahap VII. Penyaluran BST PT Pos Indonesia warga Desa Purwosari sejumlah 278 orang. Dalam pelaksanaan Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) PT Pos Indonesia berjalan dengan lancer. Pemerintah Desa Purwosari menerapkan protocol Kesehatan dengan mewajibkan masyarakat yang mengambil BST PT Pos Indonesia mematuhi 3 M yaitu Memakai Masker, Mencucui Tangan Pakai Sabun (CPTS) dan Menjaga Jarak dengan orang lain. Berikut ini data dan jadwal penyaluran BST di Balai Desa Purwosari :

  1. Desa Purwosari sejumlah 278 orang (Jam 08.00 s.d 10.00)
  2. Desa Gapluk sejumlah 54 orang (Jam 10.00 s.d 10.30)
  3. Desa Kuniran sejumlah 25 orang (Jam 10.30 s.d 10.45)
  4. Desa Donan sejumlah 95 orang (Jam 10.45 s.d 11.30)
  5. Desa Pojok sejumlah 43 orang (Jam 11.30 s.d 12.00)

Ikuti perkembangan desa Purwosari di :

Instagram : Purwosari.bermartabat,bjn

Fans Page Facebook : Purwosari.Bermartabat.bjn

Chanel Youtube : Purwosari Bermartabat Bojonegoro

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Info Umum

Peta Desa

Aparatur Desa

Sinergi Program

Agenda

Statistik Penduduk

Info Media Sosial

Arsip Artikel

LINK INSTANTSI TERKAIT

VIDEO KEGIATAN