VISI PEMERINTAH DESA PURWOSARI : DESA PURWOSARI MANDIRI, PRODUKTIF, BERBUDAYA, MAJU, AMAN, DAN BERMARTABAT (BERIMAN, AMANAH, TRANSPARAN, SEJAHTERA DAN HEBAT) - "BERGERAK BERSAMA MASYARAKAT MENUJU PURWOSARI BERMARTABAT" BAGI WARGA YANG MAU MENGGUNAKAN FASILITAS MOGASARI (MOBIL SIAGA DESA PURWOSARI) ADALAH GRATIS

Artikel

SOSIALISASI PENGISIAN PERANGKAT DESA DAN PENETAPAN TIM PANITIA PENGISIAN PERANGKAT DESA PURWOSARI

11 Februari 2021 22:43:57  Admin Desa  1.297 Kali Dibaca  Agenda Desa

Purwosari_Bermartabat. Berdasarkan edaran dari Pemerintah Kecamatan Purwosari berkaitan dengan jadwal Sosialisasi dan Pembentukan Tim Pengisian Perangkat Desa Se Kecamatan Purwosari, Desa Purwosari mendapatkan jadwal Hari Rabu, tanggal 10 Februari 2021 mulai pukul 08.30 WIB – 11.00 WIB di Balai Desa Purwosari. Dalam kegiatan sosialisasi pengisian perangkat tersebut dihadiri oleh Camat Purwosari, Kapolsek, Danramil, Babinsa, Babinkamtibmas, Kepala Desa Purwosari beserta perangkat, Ketua BPD beserta anggota, Ketua RT/RW, Ketua PKK beserta anggota, Karang Taruna, LPMD, Ketua BUMDES, tokoh masyarakat, tokoh agama dan masyarakat.

Susunan acara sosialisasi pengisian perangkat antara lain pembukaan, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Sambutan Kepala Desa, sambutan camat purwosari, sambutan kapolsek purwosari, penetapan tim panitia pengisian perangkat desa Purwosari, pengambilan sumpah tim panitia pengisian perangkat desa. Dalam sambutannya kepala desa menginformasikan bahwa lowongan perangkat yang kosong adalah Kasi Pemerintahan dan Kaur Tata Usaha dan Pelayanan Umum.

Acara kemudian dilanjutkan dengan Sosialisasi Pengisian Perangkat Desa oleh staff Pemerintah Kecamatan Purwosari. Tim kecamatan menyampaikan beberapa teknis pelaksanaan , mulai dari Langkah awal, tahap pendaftaran, tahap ujian tulis hingga tahap pelantikan. Isinya diantaranya adalaha menyampaikan persayaratan peserta, tahapan pelaksanaan kegiatan pengisian perangkat desa hingga tata tertib pengisian perangkat.

Memasuki acara berikutnya adalah penetapan Tim Panitia Pengisian Perangkat Desa Purwosari. Tim Panitia Pengisian Perangkat Desa berjumlah 5 orang sebagai berikut :

Ketua           : Bapak Nur Cholis, S.Pd., M.Pd (Unsur Tokoh Masyarakat)

Sekretaris     : Agung Prasetyo, S.Pd (Unsur Tokoh Pemuda)

Anggota       :

1. Lukiyanto (Unsur Perangkat Desa)

2. Jaelan (Unsur Perangkat Desa)

3. Nurul Hidayati (Unsur Perwakilan Perempuan)

Sebelum penetapan Tim Panitia Pengisian Perangkat Desa disahkan oleh Kepala Desa terlebih dahulu dilakukan pengambilan sumpah yang di pimpin oleh Ibu Kepala Desa Purwosari dan disaksikan oleh para undangan yang hadir dalam acara sosialisasi tersebut. Berkaitan dengan tahapan berikutnya masih menunggu informasi dari Tim Panitia Pengisian Perangkat Desa yang sudah disahkan oleh Kepala Desa.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Info Umum

Peta Desa

Aparatur Desa

Sinergi Program

Agenda

Statistik Penduduk

Info Media Sosial

Arsip Artikel

LINK INSTANTSI TERKAIT

VIDEO KEGIATAN